Beberapa masalah rambut yang sering dialami oleh pengguna hijab antara lain rambut yang lepek, mudah berketombe, gatal, bau tidak sedap, dan rontok. Banyak hal yang bisa memengaruhi masalah rambut berhijab ini. Misalnya saja, kebiasaan menguncir dan memakai hijab saat rambut masih basah, menggunakan inner dan hijab yang tidak menyerap keringat, mandi menggunakan air panas, dan menggunakan shampo halal yang salah.
Cara Pilih Shampo Halal
Untuk urusan shampo, pastikan kamu menggunakan shampo khusus hijab yang tepat untuk perawatan sehari-hari. Namun, yang perlu diperhatikan saat memilih shampoo halal khusus hijab, bukan hanya memperhatikan produk yang sesuai dengan jenis dan permasalahan rambut, tetapi pertimbangkan juga tingkat halalnya. Salah satu faktor shampo halal mencakup pemilihan bahan yang alami dan kualitas bahan tersebut.
Pastikan bahan yang digunakan tidak membahayakan kulit kepala dan rambut. Salah satu sampo halal sertifikasi MUI yang bisa dipilih, yakni CLEAR Hijab Pure Shampo Anti-Ketombe & Anti-Lepek.
Bahan Tepat Shampo Halal
Dengan penggunaan bahan yang aman untuk kulit kepala dan rambut, menjadikan produk ini cocok digunakan oleh para hijaber. Beberapa bahan yang terdapat di dalam CLEAR Hijab Pure Shampo Anti-Ketombe & Anti-Lepek, yakni antara lain:
1. Habbatussauda
Habbatussauda. Biasanya tumbuh di beberapa wilayah, seperti Asia Tenggara, Eropa Timur, dan Timur Tengah. Tanaman ini berbentuk biji dan berwarna hitam. Juga dikenal dengan sebutan jintan hitam, black seed, dan kaluduru.
Nama Habbatussauda sendiri diambil dari bahasa Arab. Salah satu manfaatnya bisa membasmi ketombe. Manfaat ini didapat karena adanya kandungan anti-fungal. Di dalamnya juga ada kandungan anti-inflamasi yang bisa meringankan peradangan dan iritasi yang terjadi kulit kepala.
2. Micellar waterdan purified mint
Micellar waterdanpurified mint.Dua kandungan ini bagus untuk menyingkirkan minyak pada kulit kepala.
3. Triple Anti-Dandruf Technology
Triple Anti-Dandruff Technology yang bisa diandalkan untuk hilangkan ketombe dan bakteri.
4. Helianthus Annuus (Sunflower) Seed oil
Helianthus Annuus (Sunflower) Seed oil merupakan minyak bunga matahari yang baik untuk rambut. Di dalamnya terdapat asam linoleat yang bisa menghambat kerontokan rambut serta kandungan mentol yang bisa mengendalikan ketombe dan menjaga rambut terhindar dari kusut
5. Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Oil
Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Oil yang bagus untuk membersihkan rambut, meminimalisir ketombe, dan membuat rambut jadi kuat.
Itu tadi beberapa bahan-bahan alami yang ada di CLEAR Hijab Pure Shampo Anti-Ketombe & Anti-Lepek yang pastinya aman untuk kulit kepala dan rambut kamu. Shampo halal ini bisa digunakan untuk semua jenis rambut hijaber yang punya masalah seperti rambut rontok, rambut lepek, rambut berminyak, dan berketombe.
Adapun cara penggunaan shampo, cukup usapkan secara merata dengan lembut ke kulit kepala hingga berbusa. Beri pijatan lembut dan bilas hingga seluruhnya bersih.
Selain menggunakan shampo halal yang tepat seperti CLEAR Hijab Pure Shampo Anti-Ketombe & Anti-Lepek, kamu juga sebaiknya menerapkan kebiasaan baik yang bisa membuat rambut kamu terhindar dari masalah.
Kebiasaan itu adalah keramas dua hari sekali, menunggu rambut benar-benar kering sebelum memakai hijab, pilih bahan inner dan hijab yang bisa menyerap keringat, tidak mengikat rambut terlalu kencang, dan menyisir rambut sebelum dan setelah memakai hijab.